Dosen dan Mahasiswa Fakultas Syariah Mengikuti kegiatan International Conference on Islamic Law (ICISLAW 2024)

ICISLAW 2024 merupakan kegiatan konferensi internasional dalam bidang hukum Islam. Tahun 2024 merupakan tahun ke-2 Fakultas Syariah IAIN Ponorogo melaksanakan ICISLAW, ICISLAW sebelumnya dilaksanakan oleh Fakultas Syariah IAIN Ponorogo di tahun 2023. ICISLAW tahun ini diselenggarakan pada Hari Kamis 8 Agustus 2024 di Aula Fakultas Syariah IAIN Porogo. Pelaksanaan kegiatan ICISLAW tahun ini Fakultas Syariah IAIN Ponorogo bekerja sama dengan Fakultas Syariah IAIN kediri dan Fakultas Syariah UNIDA Gontor.

Pada event ICISLAW 2024 ini dosen dan mahasiswa dari Fakultas Syariah IAIN Kediri berpartisipasi aktif, baik menjadi pemateri dalam plenary session, maupun parallel sesion. Dr. Khamim,M.Ag Dekan Fakultas Syariah IAIN Kediri merupakan salah satu Pemateri dalam sesi plenary session bersama dengan pemateri dari kampus lain, baik dalam negeri maupun luar negeri. Pemateri dalam plenary session ini terdiri dari Prof. Madya Dr. Muhammad Ikhlas bin Rosele dari University Malaya Malaysia,  Prof. Dr. H. Agus Purnomo, M.Ag. dari IAIN Ponorogo, Aftab Haider LLB., LLM. Dari Southwest University of Political Science and Law, China, Prof. M. Kabir Hassan dari Distinguished Professor of Finance, University Of New Orleans India dan Assoc. Prof. Dr. Imam Kamaluddin, Lc., M.Hum. dari UNIDA Gontor.

Adapun DosenFakultas Syariah IAIN Kediri yang berpartisipasi dalam sesi parallel sesion terdiri dari: Mohamad Ma’mun, Mochammad Agus R,  Moch. Choirul Rizal, Andi Ardiyan Mustakim, Sheyla Nichlatus Sovia, Faridatul Fitriyah, Muhammad Fikri Alan, Husnul Yaqin, Sheila Fakhria, Moh. Hendy Musthofa . Adapun mahasiswa yang ikut menyemarakkan kegiatan ini terdiri dari mahasiswa prodi HKI atas nama Khaiyyil Faizunan Nurun Nafi, mahasiswa prodi HES atas nama Imaniar Yasyida dan Moh. Irvan Hakim adapun mahasiswa dari prodi HTN adalah Dina Salma Nor Farikhah. Selain menjadi pemateri wakil dekan I Fakultas Syariah IAIN Kediri yaitu Dr. Ulin Na’mah, M.HI juga berperan aktif sebagai reviewer dalam sesi  parallel sesion.

Sebanyak 79 artikel terpilih dari 110 artikel yang masuk dan diklasifikasikan dalam 10 grup atau ruang kelas dengan didampingi oleh reviewer dari beragam jurnal terindeks Scopus dan Sinta. Para penulis artikel pun terafiliasi dari ragam negara seperti Malaysia, Korea Selatan, Bangladesh dan Turki. Selain itu berasal pula dari ragam Perguruan Tinggi di Indonesia, termasuk pula Fakultas Syariah IAIN Kediri yang turut terlibat aktif, baik sebagai reviewer maupun presentator.

Dengan keterlibatan dalam kegiatan ini, diharapkan menjadi sarana upgrading keilmuan dosen Fakultas Syariah IAIN Kediri sekaligus selalu aktif dalam pengembangan keilmuan hukum dan hukum Islam. Selain itu, dengan melibatkan mahasiswa diharapkan mampu menjadi tradisi ilmiah yang baik dengan meningkatkan kolaborasi penelitian antara dosen dan mahasiswa untuk ke depannya.